简体中文
繁體中文
English
Pусский
日本語
ภาษาไทย
Tiếng Việt
Bahasa Indonesia
Español
हिन्दी
Filippiiniläinen
Français
Deutsch
Português
Türkçe
한국어
العربية
BATALKAN Profit Trading ! Broker OnEquity Perdaya 7 Pengguna Di Indonesia
Ikhtisar:Keluhan terhadap broker forex OnEquity LLC (ONEQ Global Ltd) bermunculan menjelang akhir 2024. Di bulan Agustus, pengguna asal Hong Kong terkena trik biaya terselubung. Pada September, giliran trader Indonesia yang menjadi korban dengan modus penyalahgunaan lindung nilai.

Setidaknya ada 7 orang trader asal Indonesia yang telah dirugikan oleh platform forex OnEquity di akhir tahun 2024. Hal ini lantaran pihak broker secara sepihak telah membatalkan keuntungan perdagangan online para trader tersebut
Apa modus yang digunakan dalam kasus ini?Cermati informasi selengkapnya di sub topik wawancara eksklusif dengan korban.
Kasus Nilai Lindung Dan Biaya Terselubung
Judul: keuntungan saya dibatalkan oleh onequity
Tanggal 07-November-2024
User ID: hansamuhito
Asal: Indonesia
Isi Pelaporan:
Broker Onequity telah membatalkan keuntungan saya, dengan alasan penyalahgunaan lindung nilai. Namun, Onequity tidak dapat membuktikan bahwa saya terlibat dalam penyalahgunaan lindung nilai. Ini hanyalah alasan untuk tidak membayar keuntungan saya.
Awalnya, Onequity meminta selfie, yang saya berikan. Tetapi pada akhirnya, mereka membatalkan keuntungan saya dan hanya mengembalikan deposit awal saya. Dalam kasus ini, saya sangat dirugikan oleh Onequity.
Sekarang saya tidak dapat lagi mengakses kabinet saya, dan akun trading saya telah dihapus. Namun, saya telah menyimpan tangkapan layar. Berhati-hatilah dengan Onequity; mereka tidak membayar keuntungan.

Judul: Platform penipuan, biaya penarikan yang tinggi dikenakan
Tanggal: 14-Agustus-2024
User ID: 爱交易的小子
Asal: Hong Kong
Isi Pelaporan:
Saya melihat sebuah aktivitas di situs web mereka yang menawarkan bonus 100% pada setoran, tanpa indikasi bahwa promosi ini tidak tersedia di China. Setelah melakukan setoran, saya diberitahu bahwa wilayah China tidak dapat berpartisipasi dalam promosi ini.
Kemudian saya melakukan dua perdagangan dan melanjutkan untuk menarik dana. Tidak ada pemberitahuan tentang biaya penarikan yang dikenakan. Saya menarik $500 tetapi hanya menerima $486 di akun saya, yang terasa menyesatkan.
Manajer menyatakan bahwa ada biaya yang dikenakan untuk semua transaksi cryptocurrency, tetapi bagi kami yang menggunakan USDT, kami tahu bahwa biayanya hanya $1. Manajer juga menyarankan agar saya melakukan setoran yang lebih besar dan dia akan berkomunikasi dengan atasan saya untuk mengembalikan biaya transaksi saya.
Pelaporan diatas sebagaimana merujuk pada keluhan para pengguna yang terdapat di kolom Paparan dalam halaman broker OnEquity (Pty) Ltd.

Pustaka WikiFX: Broker Forex OnEquity
Nama Perusahaan: OnEquity Ltd
Singkatan Perusahaan: OnEquity
Negara Pendaftaran Platform: Seychelles
Situs Web: https://onequity.com/id/
Kode URL Broker Di WikiFX: 4152828014
OnEquity (Pty) Ltd, platform broker forex berbasis peraturan kategori “lepas pantai”. Selain teregulasi di yurisdiksi Seychelles, OnEquity sebelumnya telah terdaftar di SVGFSA, ST. Vincent and the Grenadines sebagai OnEquity LLC melalui EURO-CARIBBEAN TRUSTEES LTD.
Entitas EURO-CARIBBEAN TRUSTEES LTD. juga terkait dengan broker Aximtrade dan TradeWill dalam aspek pendaftaran perusahaan di otoritas keuangan SVGFSA.
Informasi selengkapnya mengenai keterkaitan tersebut diulas melalui artikel WikiFX terbitan 11-November-2024 berjudul, “ASIC Proses BUBARKAN 95 Perusahaan, Ada Broker Scam Aximtrade & Tradewill”.

Wawancara Eksklusif: Korban “Cancel Profit” Di Indonesia
Seorang korban berinisial MI sebagai pengguna broker OnEquity, telah menghubungi CS WikiFX dan menyampaikan detail kerugian yang dialami oleh dirinya dan beberapa rekan lainnya yang seluruhnya berasal dari Indonesia. Berikut cuplikan dari wawancara online mengenai perihal tersebut.
WIKIFX: Kalo yg cancel profit dikarenakan tuduhan abuse banyak jg ya kak laporannya?
KORBAN: Onequity jg banyak temen2 saya kena. Rata2 d cancel profitnya. Alasannnya abuse. Tapi brokernya tdk memberikan bukti apa apa bhwa kita sudah abuse. Makanya saya pernah komen d postingan wikifxindo d fb kan bhwa “klo trader profit, pasti akan dbilang abuse oleh broker dan tdk bayar profitnya”
KORBAN: Saya akan send bsk kronologisnya beserta bukti2nya ya kak
KORBAN: Ini kak terkait dari permasalahan di broker onequity. Jadi wd client saya sebesar $1684 tdk d approve. Dg alasan abuse. Padahal client saya, inisial RR tdk melakukan itu dan pihak onequity tdk bisa memberikan bukti bhwa RR telah melakukan abuse.
KORBAN: Dan sekarang akun cabinetnya pun di delete oleh pihak onequity
WIKIFX: Baik, jd hanya terdapat notifikasi itu, dari agreement section 13.1 dan 21.1 itu ya alasannya? Lalu ada lebih dari satu orang ya kak? ini dari semua profit atau baru pertama kali profit langsung di terminated gini kak?
KORBAN: Iya kak ada lbh dr 1 orang. Nah masalahnya adalah mereka menganggap client saya hedging,padahal mereka tdk bs membuktikan itu karna tdk ada bukti yg bs mereka berikan. Ini pertama kali profit. Jd yg bs d wd hanya modal saja sebesar 843 yaa.
KORBAN: Yg ada komunikasi hanya ini kak. Karena skrg sudah tdk bs akses kabinetnya lagi. Kmudian ini tangkapan layarnya.disitu tertulis balance coreection .jd profitnya d anulir. Yg ini tangkapan layar wd nya ga d approve.
WIKIFX: Mengetahui broker tersebut awalnya darimana?
KORBAN: dpt info dr teman. Dia IB onequity.
Berikut adalah rekapan data client yang profitnya dicancel oleh OnEquity :
1. Inisial NAS kerugian karena cancel profit $1797
2. Inisial RM kerugian karena cancel profit $1527
3. Inisial VS kerugian karena cancel profit $1470
4. Inisial RR kerugian karena cancel profit $1684
5. Inisial R kerugian karena cancel profit $1544
6. Inisial SH kerugian karena cancel profit $1684
Total dana yang tidak dibayarkan oleh Onequity adalah $9706
Silakan ketik: onequity , pada kolom kotak pencarian broker di situs web ataupun aplikasi WikiFX, untuk mendapatkan informasi WikiScore dan referensi asli selengkapnya.
Disclaimer:
Pandangan dalam artikel ini hanya mewakili pandangan pribadi penulis dan bukan merupakan saran investasi untuk platform ini. Platform ini tidak menjamin keakuratan, kelengkapan dan ketepatan waktu informasi artikel, juga tidak bertanggung jawab atas kerugian yang disebabkan oleh penggunaan atau kepercayaan informasi artikel.
Baca lebih banyak

Temukan Aspek Penting Untuk Trader ! Review Laporan Keuangan Terbaru Broker Forex CMC Markets 2025
Tingkatkan wawasan trading Anda dengan analisis laporan keuangan CMC Markets terbaru 2025. Pelajari aspek penting laporan keuangan, performa pendapatan, keamanan platform, regulasi dan apa artinya bagi trader forex.

Bikin Tenang Atau Deg-Degan ?! Ulasan Jujur Trader Forex Pengguna Platform Broker UEXO
Masuk ke dunia trading global, Uexo menampilkan diri sebagai broker forex yang terdaftar di Mauritius dan telah beroperasi selama 2 hingga 5 tahun. Broker ini menawarkan akses ke pasar keuangan hanya melalui platform MetaTrader 5 (MT5), sebuah pilihan yang populer di kalangan trader modern.

RAZIA Online November 2025! Broker Forex Klon AvaCaptal Masuk Daftar Cekal CySEC 21 Situs Web Ilegal
CySEC kembali melakukan razia online dan memasukkan AvaCaptal—broker forex klon yang meniru identitas AvaTrade—ke dalam daftar cekal 21 situs web ilegal berbahaya November 2025. Pelajari bahaya broker klon, daftar lengkap situs ilegal, analisis platform AvaCaptal, serta tips membedakan broker resmi vs palsu berdasarkan panduan WikiFX.

INVESTIGASI Menyeluruh Spread & Biaya Di Broker Forex Trade Quo: Adakah Akun yang Aman & Hemat?
Bagi para trader yang sedang mengamati platform Trade Quo, pertanyaan utamanya jelas: "Berapa sebenarnya biaya dan Spread trading di sini?" Jawaban singkatnya tidaklah sederhana. Oleh karena itu, mari kita menggali informasinya secara lebih teliti disini.

